Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

close

Huawei Mate 70 Series Dirilis November 2024, Hadir dengan Pemindai Ultrasonik dan Chipset Hemat Energi

Blogger PKY- Huawei bersiap meluncurkan seri ponsel terbarunya, Mate 70, pada bulan November 2024.

Berdasarkan laporan dari Gizmochina, perangkat ini akan menjadi salah satu yang pertama menggunakan sistem operasi HarmonyOS NEXT buatan Huawei.

Meskipun tanggal peluncurannya belum dipastikan, Mate 70 Series diperkirakan akan debut pertengahan bulan ini.

Huawei Mate 70 Series Dirilis November 2024, Hadir dengan Pemindai Ultrasonik dan Chipset Hemat Energi

Bocoran informasi menunjukkan bahwa sebagian besar komponen untuk seri ini sudah disiapkan, menandakan bahwa produksi massal akan segera berjalan.

Mate 70 Series kabarnya akan hadir dalam empat varian: Mate 70, Mate 70 Pro, Mate 70 Pro+, dan Mate 70 Ultimate Design.

Desain keseluruhannya tidak berbeda jauh dari model sebelumnya.

Huawei belum banyak mengungkap detail spesifikasi seri terbaru ini, tetapi ada rumor bahwa perusahaan tersebut akan beralih ke pemindai sidik jari ultrasonik, yang lebih cepat dan tetap berfungsi meskipun jari dalam kondisi basah.

Langkah ini mengindikasikan Huawei mulai meninggalkan teknologi pemindai sidik jari optik.

Kamera Mate 70 Series diperkirakan masih menggunakan desain "pulau kamera" island design yang khas dengan modul berbentuk belah ketupat hitam untuk kamera depan dan sensor, tetapi kali ini dengan tambahan sensor laser.

Ada juga spekulasi bahwa seri Mate 70 akan dilengkapi dengan chipset yang lebih hemat energi, dikombinasikan dengan teknologi baterai silikon-anoda berkapasitas besar.

Kamera utama ponsel ini disebut-sebut akan memiliki resolusi 50MP dengan fitur aperture variabel, menjanjikan pengalaman fotografi yang lebih fleksibel dan tajam.

Posting Komentar untuk "Huawei Mate 70 Series Dirilis November 2024, Hadir dengan Pemindai Ultrasonik dan Chipset Hemat Energi"

Konten Bersponsor